Selasa, 30 Oktober 2012

Cara Memunculkan Garis Margin Pada MSO 2007 ke atas

Banyak yang merasa jika harus bekerja dengan program aplikasi pengolah kata Microsoft Word 2007 ke atas, alasan mereka sederhana di microsoft word 2007 tidak ada garis marginalnya (text bounderies), jadi kurang enak kalau tidak tau batas margin pada lembar kerja. he he he...

Sebenarnya sangat mudah sekali untuk menampilkan garis marginal tersebut, tinggal klick cek box "show text bounderies", tapi masalahnya adalah tata letak menu di microsoft word 2007 berbeda 180 derajat dari microsoft word edisi sebelumnya. he he he

Berikut ini saya sajikan cara atau trik untuk menampilkan garis margin pada lembar kerja microsoft office 2007 :

  1. klik kanan pada area kosong di area menu bar
  2. klik Costomize Quick Acces Toolbar
  3. klik advanced
  4. cari teks "show text bounderies"
  5. klik pada kotak ceck box yang terletak pass di sebelah kanan teks "show text bounderies" hingga muncul tanda cawang
  6. kemudian klik ok pada pojok kanan bawah
ilustrasi untuk step 1 dan 2

ilustrasi untuk step 3-6
selesai sudah pekerjaan kita, Selamat Mencoba Semoga Sukses!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar